Untuk mendapatkan SIO secara resmi, Anda harus:
- Mendaftar di lembaga pelatihan yang terakreditasi oleh Kemenaker.
- Mengikuti pelatihan teori dan praktik sesuai dengan jenis alat berat yang ingin dioperasikan.
- Lulus uji kompetensi yang dilakukan oleh instruktur bersertifikat.
- Memperoleh sertifikat resmi dan Surat Ijin Operator setelah dinyatakan kompeten.
Hindari pembuatan SIO secara ilegal karena bisa berakibat sanksi hukum dan ketidakabsahan di tempat kerja.